Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Dua Cara Transfer Pulsa Indosat ke Indosat 2020

Cara transfer pulsa Indosat ke Indosat tahun 2020 dapat dilakukan dengan mudah. Anda bisa mentransfer pulsa Indosat melalui SMS dan via UMB.
Cara transfer pulsa Indosat ke Indosat tahun 2020 gampang dilakukan
Indosat menyediakan layanan transfer pulsa kepada seluruh penggunanya. Baik kepada pemakai kartu IM3 Ooredoo, Mentari Ooredoo, dan pascabayar Matrix Ooredoo Auto.

Anda bisa mengirim pulsa kepada teman atau keluarga pengguna Indosat yang pulsanya habis. Keunggulan layanan transfer ini adalah karena penerima pulsa akan mendapat tambahan masa aktif.

Ini sangat menguntungkan pengguna Indosat yang menerima transferan pulsa karena sama saja seperti mengisi pulsa baru.

Cara Transfer Pulsa Indosat ke Indosat lewat SMS

  • Siapkan hp Anda
  • Buka dan pilih layanan SMS
  • Ketikkan format: TRANSFERPULSA[spasi]Nomor HP[spasi]NOMINAL PULSA
  • Contoh TRANSFERPULSA 085710001988 100000
  • Kirim ke 151
  • Anda akan mendapat balasan SMS berisi Token dari Indosat
  • Balas kirim SMS ke 151 dengan format: OK [TOKEN]
  • Contoh: OK 1234 kemudian kirim ke 151 lagi
  • Anda akan menerima SMS notifikasi pengiriman berhasil


Cara Transfer Pulsa Indosat ke Indosat via UMB

  • Siapkan HP Anda yang menggunakan kartu prabayar IM3 Ooredoo atau Mentari Ooredoo
  • Ketik *123*151# dan tekan call
  • Akan muncul pertanyaan dari Indosat
  • Anda akan diminta memasukkan nomor Indosat tujuan transfer dan nominal pulsa yang hendak dikirim
  • Terakhir konfirmasi ya
  • Anda akan menerima notifikasi bahwa transfer pulsa Anda berhasil


Syarat dan Ketentuan Transfer Pulsa Indosat ke Indosat

  • Pengirim maupun penerima harus berada dalam masa aktif (kecuali Matrix Ooredoo Auto)
  • Dapat dinikmati pelanggan dengan usia kartu atau telah aktif minimal 181 hari
  • Pelanggan dapat berbagi sampai dengan Rp 200.000 per hari
  • Tarif transfer pulsa Rp 600 akan dikenakan untuk setiap pengiriman pulsa
  • Pengirim memiliki pulsa minimal Rp 5000 setelah melakukan transfer dan dipotong biaya kirim
  • Penerima pulsa akan mendapatkan masa aktif dengan maksimal 45 hari penambahan
  • Penerima pulsa juga akan memperoleh tambahan masa tenggang selama 30 hari (kecuali Matrix Ooredoo Auto)

Transfer pulsa Indosat ini adalah layanan yang memungkinkan pelanggan untuk mengirimkan pulsa yang dimilikinya kepada pelanggan Indosat Ooredoo lainnya. Artinya layanan transfer tidak berlaku ke operator lain.

Nah, itulah cara transfer pulsa Indosat ke Indosat terbaru tahun 2020 ini. Anda bisa mengeceknya langsung di website resmi IndosatSemoga membantu Anda.

Post a Comment for "Dua Cara Transfer Pulsa Indosat ke Indosat 2020"